Ketahanan Pangan Wujud Atisipasi Penanganan Dinamika Pangan Dunia

  • Jan 16, 2023
  • Muslichun Alcharis
  • BERITA, LINGKUNGAN, DANA DESA, PEMBANGUNAN

Ketersediaan pangan yang dapat dijangkau berbagai pihak mampu ikut menjaga stabilitas ekonomi nasional di tengah dinamika global. Maka dari itu, ketahanan pangan perlu menjadi fokus untuk ditingkatkan dengan mewujudkan pangan yang berdaulat (food sovereignty) dan mandiri (food resilience).

Dipenghujung tahun 2022 Desa Sambiroto melaksanakan Pelatihan Ketahanan Pangan Tingkat Desa Tahun 2022 yang bertempat di Aula Kantor Desa Sambiroto Dengan Menggandeng Dinas Pertanian Demak dan Para Ahli pertanian yang memiliki kompetensi dan pemahaman yang sangat kompleks dibidang pertanian untuk melatih dan memberikan materi kepada masyarakat Tani Desa Sambiroto.

Pelatihan Ketahanan Pangan dibuka langsung oleh Kepala Desa Desa Sambiroto Agus Sukamto yang di dampingi oleh Kasie Permas Kec. Gajah Istichari, SH dan dihadiri oleh 45 orang. Adapun tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan motivasi, pengetahuan, pemahaman, keterampilan masyarakat Tani Desa Sambiroto, yang padda akhirnya bisa meningkatkan taraf hidup yang layak.

Adapun beberapa materi pelatihan yang diberikan yaitu cara membudidayakan Jambu Madu Deli, Pemeliharaan Unggas Intensif, Pemeliharaan Domba dengan manajemen yang benar  dan Pembuatan pupuk Organic dari limbah pertanian untuk menuju pertanian ramah lingkungan.

Kegiatan pelatihan berlangsung dengan baik dan lancar, serta diharapakan melalui pelatihan ini mampu membuka wawasan serta membangkitkan keinginan masyarakat agar bisa Mandiri dalam memproduksi Pangan sendiri dengan memanfaatkan lingkungan sekitar.